26.000 Koperasi Desa Merah Putih Dibangun

Posted on

Menteri Koordinator Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) menyampaikan kabar terbaru terkait pembangunan Koperasi Desa Merah Putih dan Koperasi Kelurahan Merah Putih. Hingga saat ini, sebanyak 26.000 Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) dibangun.

Hal ini ia ungkapkan usai melakukan Rapat Koordinasi Terbatas Dalam rangka pelaksanaan program nasional Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Kantor Kemenko Pangan, Jakarta, Senin (12/1/2026).

“Kami juga baru rapat mengenai Kopdes, Koperasi Desa Merah Putih dan Koperasi Kelurahan Merah Putih, ya. Hari ini, sudah dibangun dalam proses 26.000,” katanya.

Pembangunan kopdes merah putih ini ditugaskan kepada Agrenas Pangan bersama dengan TNI Angkatan Darat. Ia mengatakan pelibatan TNI dalam pembangunan ini agar berjalan cepat.

“Karena kalau bangun 50.000, 60.000, satu-satu nggak akan selesai, sampai selesai pemerintah nggak selesai. Oleh karena itu diserahkan kepada Agrinas Pangan bersama dengan TNI Angkatan Darat,” katanya.

Zulhas juga meminta persoalan lahan untuk tempat koperasi desa merah putih diselesaikan. Ia juga mengingatkan agar lahan tersebut tidak mengambil alih persawahan.

“Sawah nggak boleh, Pak Mentan ngamuk nanti kalau sawah. Nah yang lainnya di kota-kota, tentu tidak ideal, karena harga tanah mahal. Ada yang Rp 300.000, ada yang Rp 500.000, sedang kita data ya. Apakah nanti dibangunnya ke atas? Ya, kalau misalnya Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, tanahnya Rp 10 juta, (4:44) kalau 1.000 (luasnya) Rp 10 miliar, nggak mampu beli. Nah yang sudah ada dibangun ke atas, tapi kami sedang data,” jelas Zulhas.