Ketua Komisi XI DPR RI, Mukhamad Misbakhun mengatakan, integrasi antara kebijakan fiskal dan moneter menjadi kunci penting untuk menjaga pertumbuhan ekonomi nasional. Misbakhun juga menilai, sinergi antar otoritas ekonomi harus terus diperkuat agar memberikan kontribusi bagi perekonomian.
“Kebijakan-kebijakan itu harus diintegrasikan dengan baik, sehingga terjadi sinkronisasi di semua lini. Lini sektor keuangan memberikan kontribusi terhadap perekonomian nasional secara positif,” katanya di sela detikcom Awards 2025 di The Westin Jakarta, Selasa (25/11/2025) malam.
Misbakhun mengatakan, sinergi tersebut dilakukan juga untuk menyesuaikan arah kebijakan dengan visi Presiden RI Prabowo Subianto. Ia optimistis integrasi yang kuat antara pemerintah, Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, dan pelaku industri keuangan akan membawa ekonomi Indonesia semakin tumbuh.
Ia menyatakan akan terus berupaya mengintegrasikan kebijakan fiskal dan moneter agar memberikan manfaat bagi masyarakat.
Miskbakhun sendiri baru saja dianugerahi sebagai Tokoh Integrator Kebijakan Ekonomi dalam detikcom Awards 2025. Hal itu tak lepas dari peran Misbakhun sebagai Ketua Komisi XI yang mampu menjembatani antara kebijakan fiskal dan moneter.
“Tentunya penghargaan ini juga menjadi sebuah tantangan terasendiri untuk lebih bisa mengintegrasikan sektor keuangan ini dalam sebuah kebijakan-kebijakan yang strategis, memberikan manfaat kepada seluruh masyarakat Indonesia, mengembangkan industri maupun lembaga yang berkepentingan di sektor keuangan untuk bekerja lebih keras lagi demi kepentingan rakyat Indonesia, untuk kemajuan bangsa dan negara,” katanya. bicara
