1.093 Orang Kena PHK Sepanjang September, Ini Sebaran Wilayahnya

Posted on

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) merilis data terbaru Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) untuk bulan September 2025. Berdasarkan Pusat Data dan Teknologi Informasi Ketenagakerjaan Kemnaker, jumlah buruh yang kena PHK bulan September mencapai 1.093 orang.

Angka ini naik dibandingkan PHK bulan Agustus yang sebanyak 830 orang. Namun, PHK pada bulan September masih lebih rendah dibandingkan bulan Juli sebanyak 1.118 orang, serta Juni 2025 yang menimpa 1.609 pekerja.

“Pada bulan September 2025 terdapat 1.093 orang tenaga kerja yang ter-PHK (Pemutusan Hubungan Kerja),” seperti tertulis di situs Satudata Kemnaker, dilihat detikcom Rabu (29/10/2025).

Jawa Barat berada di urutan pertama sebagai Provinsi dengan kasus PHK terbesar sebanyak 229 orang. Angka itu setara dengan 20.95% dari total keseluruhan PHK bulan September.

“Tenaga kerja ter-PHK paling banyak terdapat di Provinsi Jawa Barat yaitu sekitar 20,95% dari total tenaga kerja ter-PHK yang dilaporkan,” jelas Kemnaker.

Berikut 5 besar wilayah dengan total PHK tertinggi:

1. Jawa Barat: 229 tenaga kerja kena PHK

2. Kalimantan Timur: 187 tenaga kerja kena PHK

3. Jawa Timur: 141 tenaga kerja kena PHK

4. Sumatera Selatan: 101 tenaga kerja kena PHK

5. Jawa Tengah: 76 tenaga kerja kena PHK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *